Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

Cara Belajar Efektif Dan Menyenangkan Menggunakan Mind Mapping

model-pembelajaran-discovery-learning

Model Pembelajaran Mind Mapping adalah model pembelajaran untuk pengembangan keaktifan, kreatifitas, kemampuan menghafal, kemandirian dan pengetahuan peserta didik supaya tercapai tujuan pembelajaran. Mind Mapping atau pemetaan pikiran merupakan teknik memanfaatkan kemampuan otak secara menyeluruh melalui penggunaan citra visual dan prasarana grafis yang bertujuan pembentukan kesan. 

Otak manusia tidak didesain melakukan hafalan pada catatan linear (runtut ke bawah). Mencatat menggunakan metode mind mapping menjadikan otak kanan dan kiri bekerjasama secara seimbang. #khairpedia


Materi yang telah dicatat runtut ke bawah memakai urutan nomor dan angka ternyata tidak sesuai dengan cara bekerja otak kita. Mencatat secara linear berarti menggunakan cara kerja otak kiri, sedangkan mencatat dengan sistem mindmapping adalah cara bekerja otak kanan yang melibatkan imajinasi, kreativitas, visualisasi dan berhubungan langsung dengan otak bawah sadar sehingga mudah mengingat materi.


Langkah langkah Pembelajaran Mind Mapping

Berdasarkan pendapat Tony Buzan (2013: 15) mengemukakan, prosedur pembelajaran mind mapping sebagai berikut,

  1. Dimulai dari bagian tengah kertas kosong, sisi panjangnya diletakkan mendatar, mulai dari tengah bertujuan memberikan kebebasan untuk otak supaya berfikir menyebar ke berbagai arah dan untuk mengungkapkan dirinya dengan lebih bebas dan alami.
  2. Menggunakan foto atau gambar untuk ide sentral, suatu gambar bermakna seribu kata dan membantu dalam penggunaan imajinasi. Gambar sentral akan lebih menarik, membuat selalu fokus, membantu konsentrasi, dan otak selalu aktif.
  3. Mengaplikasikan penggunaan warna, warna bagi otak sama menariknya dengan gambar. Warna membuat mind map lebih hidup, pemikiran menyenangkan dan kreatif.
  4. Menghubungkan berbagai cabang utama ke gambar pusat dan menghubungkan cabang tingkat dua dan tiga ke tingkat satu dan dua, dan seterusnya. Jika menghubungkan cabang-cabang, seseorang akan lebih mudah mengingat dan memahami.
  5. Membuat garis melengkung, tidak berupa garis lurus. Cabang-cabang lengkungan dan organis akan lebih menarik terlihat.
  6. Menggunakan satu kata kunci pada masing-masing garis. Memberikan banyak daya dan fleksibilitas terhadap mind map.
  7. Menggunakan gambar di setiap cabang mind mapping, seperti gambar sentral, setiap gambar memiliki seribu kata.


Fungsi dan Manfaat Metode Mind Mapping

Meningkatkan kemampuan seseorang untuk mengingat sesuatu lebih utuh dan detail. Membuat materi yang sulit lebih mudah untuk dipahami dan dikuasai. Meningkatkan kemampuan manajemen informasi, konsentrasi, imajinasi dan memori. Menjadikan kegiatan belajar lebih menyenangkan dan sangat menghemat waktu. #khairpedia

Karakteristik Metode Mind Mapping

Metode mencatat ini pada dasarnya berawal dari hasil penelitian mengenai cara otak memproses suatu informasi. Otak diduga melakukan proses dan menyimpan informasi secara linier, seperti metode pencatatan tradisional. Akan tetapi, ternyata otak mengambil informasi dengan teknik gabungan menghimpun antara bunyi, gambar, pikiran, aroma dan perasaan dan mengkategorikan dalam bentuk linier, seperti berbentuk orasi ataupun tulisan. Ketika otak mengingat informasi, akan dilakukan berbentuk simbol, gambar warna warni, perasaan dan bunyi-bunyian.

Dengan demikian, supaya peta pikiran berfungsi optimal, sebaiknya dibuat warna warni dan memakai banyak simbol dan gambar supaya nampak seperti karya seni. Hal tersebut mempunyai tujuan supaya metode mencatat mampu membantu seseorang mengingat materi bacaan dan perkataan verbal, pemahaman terhadap materi dapat meningkat, mengorganisasikan materi secara terstruktur dan memberi wawasan terbaru. #khairpedia


Peta pikiran meniru proses berfikir dapat menjadikan seseorang beralih topik. Seseorang yang merekam informasi melalui gambar, simbol, warna dan arti emosional. Mekanisme yang sama persis melalui teknik dan cara otak memperoses berbagai input informasi. Peta pikiran yang melibatkan dua belah otak, sehingga seseorang mampu mengingat informasi lebih mudah.

Contoh Mind Mapping

  1. mind mapping visi dan misi hidup
  2. mind mapping rekreasi atau liburan
  3. mind mapping sekolah
  4. mind mapping kuliah
  5. mind mapping riwayat hidup
  6. mind mapping profesi kedokteran
  7. mind mapping 3d dari kertas
  8. mind mapping wirausaha
  9. mind mapping rencana masa depan
  10. mind mapping karya tulis ilmniah/ penelitian
  11. mind mapping kelompok sosial
  12. mind mapping tentang cita-cita
  13. mind mapping sejarah

Template Mind Map Kreatif

contoh-mind-mapping-biologi


contoh-mind-mapping-energy-lingkungan


contoh-mind-mapping-psikologi



Metode Mind Mapping untuk PTK

Apabila guru akan memanfaatkan metode mind mapping untuk pengolahan informasi. Berikut ini langkah-langkah yang telah disusun oleh Johan Mahmuddin:
  1. Guru menyampaikan kompetensi yang harus dicapai para siswa ketika awal pembelajaran.
  2. Siswa diharapkan mampu menemukan solusi dari konsep soal tersebut.
  3. Guru membuat grup kecil dengan total anggota 2 sampai 3 siswa.
  4. Grup melakukan diskusi dengan grup masing-masing tentang materi permasalahan yang diberikan.
  5. Masing-masing grup diminta menuliskan semua ide jawaban yang ada pada saat diskusi tanpa harus takut salah (brainstorming).
  6. Hasil diskusi dipresentasikan oleh setiap grup secara acak. Ketika presentasi siswa, guru menuliskan semua jawaban atas dasar penyusunan kriteria.
  7. Siswa dan guru mengambil kesimpulan dari hasil diskusi dicatat guru di papan tulis.
Model mind mapping bermanfaat untuk siswa karena meringankan siswa ketika mengolah informasi konsep dan memahami dengan cara bertahap. Mind mapping juga bisa dibuat menarik dan bervariasi, dengan demikian ketika review materi ataupun pelajaran, siswa lebih betah membaca dan mengulangi membaca mind mapping tersebut. #khairpedia