Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

7 Contoh Augmented Reality Dalam Kehidupan Sehari-Hari Yang Tidak Disadari


Mungkin istilah Augmented Reality terdengar sangat asing ditelinga sebagian orang. Namun siapa sangka sebenarnya banyak contoh Augmented Reality dalam kehidupan sehari-hari  yang suda sering digunakan. Tidak mengherankan jika kebanyakan orang tidak menyadarinya, hal ini dikarenakan ketidaktahuan arti dari istilah tersebut. #KhairPedia

Hasil penggabungan antara dunia nyata dengan konten digital secara real time. Hal tersebut menyebabkan pengguna dapat menyaksikan obyek digital dalam wujud 2D atau 3D di dunia nyata. Merupakan arti dari Augmented Reality, setelah mengetahui arti dari istilah tersebut berikut contohnya:

1. Filter Instagram

Selfie merupakan salah satu aktivitas yang tengah digandrungi sebagian orang, khususnya kaum hawa. Untuk menghasilkan sebuah foto yang bagus atau unik, sering kali menggunakan filter. Hal ini semakin dipermudah dengan tersedianya berbagai macam filter pada platform sosial media Instagram.

Namun siapa sangka, ternyata fitur filter yang tersedia pada platform sosial media Instagram merupakan salah satu hasil Augmented Reality. Filter tersebut diciptakan dalam bentuk 3D dengan menggabungkan teknologi Artificial Intelligence (Ai) dan Augmented Reality.

2. Google Translate

Siapa yang tidak tahu tentang fitur Google Translate. Dengan menggunakan fitur yang satu ini semua orang bisa menerjemahkan sebuah kata dari satu bahasa ke bahasa lain tanpa ada batasan. Ditambah lagi saat ini Google Translate sudah berkembang cukup pesat.

Dalam versi terbarunya pengguna sudah dapat menerjemahkan sebuah meme hingga petunjuk jalan ke dalam bahasa lainnya. Hanya dengan mengarahkan kamera dari Google Translate kearah tulisan yang tidak dimengerti. Maka tidak perlu waktu lama terjemahan dari kata tersebut akan segera muncul.

3. Aplikasi Wanna Kicks

Contoh Augmented Reality selanjutnya adalah sebuah aplikasi bernama Wanna Kicks. Dengan diaplikasikannya fitur Augmented Reality dalam aplikasi ini membuat para pengguna dapat memakai sepatu secara virtual. Sehingga sebelum melakukan pembelian pengguna akan tahu tingkat kecocokan sepatu yang digunakan nantinya. #KhairPedia

Selain itu pengguna juga dapat merekam video hingga mengambil foto sepatu yang digunakan secara virtual tadi. Video atau foto tadi bisa digunakan sebagai acuan meminta saran orang terdekat. Dalam aplikasi Wanna Kicks tersedia banyak sepatu dari berbagai brand terkenal dari Nike hingga Adidas.

4. Google Lens

Apabila berbicara tentang Google pasti yang terlintas di pikiran beberapa orang adalah sebuah mesin pencari yang canggih. Hal tersebut merupakan sebuah fakta yang patut untuk diakui, saat ini untuk mencari sebuah informasi melalui Google tidak harus dengan mengetikkan sebuah teks.

Sejak adanya fitur yang bernama Google Lens. Cukup hanya dengan memotret sebuah objek menggunakan kamera, pengguna sudah dapat mendapatkan informasi lengkap tentang objek tersebut. Google Lens dapat mengidentifikasi hampir semua objek seperti hewan, tumbuhan, pakaian hingga perabot rumah tangga.

Lebih hebatnya lagi apabila pengguna mengidentifikasi sebuah pakaian atau perabotan. Google Lens akan menyediakan fitur label kualitas pada barang yang ditawarkan. Sehingga pengguna tidak perlu lagi merasa ragu saat akan membeli sebuah produk yang telah diinformasikan oleh Google Lens.

5. Aplikasi Travel With AR

Siapa bilang pintu ajaib hanya milik animasi Doraemon. Dengan kecanggihan teknologi saat ini pengguna dapat merasakan bepergian keseluruhan dunia secara virtual dengan mengandalkan fitur Augmented Reality. Dan salah satu contoh Augmented Reality selanjutnya adalah aplikasi Travel With AR.

Aplikasi ini menyediakan sebuah fitur dimana penggunanya akan merasakan dibawa masuk ke dalam sebuah portal secara virtual. Portal tersebut akan membawa ke berbagai negara di semua belahan dunia dari Maldives hingga Paris.

Aplikasi Travel With AR sangat bermanfaat bagi pengguna yang ingin berkeliling dunia namun dengan budget yang sangat minim. Karena tanpa perlu mengeluarkan uang sudah dapat merasakan bagaimana sensasi berkunjung ke berbagai macam negara.

6. Google Maps

Hanya sebagian orang saja yang tahu bahwa Google Maps merupakan salah satu contoh dari Augmented Reality. Hal ini digunakan pada fitur Live View yang tersedia dalam Google Maps. Dalam fitur ini pengguna akan mendapat banyak fitur yang sangat membantu.

Fitur yang paling menarik adalah pengguna akan memperoleh informasi petunjuk arah, beserta perkiraan jarak tempuh yang harus dilalui. Selain itu dengan adanya fitur Live View memungkinkan pengguna dapat melihat lokasi yang dilalui secara nyata melalui perangkat pintar.

Hal ini akan mengurangi resiko kebingungan di tengah jalan yang rumit. Karena sudah dibekali dengan sistem Augmented Reality pengguna dapat saling berbagi lokasi dengan orang lain. Dan mengetahui jarak antara satu pengguna dengan penggunaan lainnya yang sudah saling berbagi lokasi.

7. Aplikasi Star Walk

Sebagian orang ada yang memiliki hobi-hobi unik, salah satunya mengamati benda-benda langit seperti bintang dan asteroid. Meski bagi sebagian orang terlihat membosankan ternyata hobi tersebut memiliki banyak peminat. Terlebih lagi saat ini sudah didukung dengan adanya aplikasi bernama Star Walk.

Dengan adanya aplikasi ini merupakan salah satu contoh Augmented Reality. Karena pengguna dapat melihat dan mengidentifikasi benda-benda yang berbeda di langit secara virtual melalui perangkat pintar. Meski virtual pengguna akan dibuat benar-benar mengamati bintang secara nyata.

Pengguna hanya cukup dengan mengarahkan lensa kamera pada perangkat pintar ke arah langit. Dan tidak perlu waktu lama, pengguna akan langsung dapat memperoleh informasi tentang kondisi benda-benda yang berada di atas langit.

Itulah tadi pengertian beserta beberapa contoh Augmented Reality yang ada dalam kehidupan sehari-hari. Dengan mengetahui tentang fitur teknologi tersebut mampu membuat pengguna semakin cerdik dalam memanfaatkan teknologi. Semoga dengan adanya tulisan ini dapat meningkatkan pemahaman tentang apa itu Augmented Reality. #KhairPedia